Detil Berita

HIMATIKA UNIRA Sukses Gelar Maulid Nabi Muhammad SAW Dan Pengukuhan Anggota Baru

  • Dr. Moh. Zayyadi, M.Pd.  25 Okt 2021  Dibaca 3394 kali

Maulid Nabi Muhammad Saw Sekaligus pengukuhan anggota baru HIMATIKA angkatan 2020-2021. (Blumbungan, 23-24 Oktober 2021). Agenda ini merupakan 2 proker besar HIMATIKA yang disatukan dalam satu momen yang sangat mulia yakni di bulan kelahiran Nabi Muhammad Saw.

Acara ini dimulai dari Pengukuhan untuk anggota baru HIMATIKA angkatan 2020-2021 (sabtu, 23 oktober 2021). Pengukuhn ini merupakan agenda yang sempat tertunda akibat pandemi yang berkepanjangan dan baru bisa terlaksana dikepengurusan baru periode 2021-2022, hal ini tetap dilaksanakan mengingat penting nya pengukuhan tersebit bagi angkatan 2020-2021 supaya kader HIMATIKA angkatan 2020-2021 memiliki pengalaman dan ilmu baru, sebab didalamnya terdapat materi tentang keorganisasian, kemahasiswaan, dan juga kehimatikaan yang diisi langsung oleh senior sekaligus ketua umum HIMATIKA (kak sulaiman, S.Pd ketum HIMATIKA Periode 2016-2017, dan kak Darus Salam ketum HIMATIKA 2015-2016). " Saya Tetap mengusahakan pengukuhan ini terlaksan meski sebenarnya cukup terlambat supaya kader HIMATIKA angkatan 2020-2021 paham dan mempunyai pengalaman untuk kedepannya, sebab mereka merupakan regenerasi kepengurusan selanjutnya " tanggapan dari Ketua umum HIMATIKA UNIRA periode 2021-2022 Saudara Mohdar Rosi. 

Tak hanya itu, HIMATIKA UNIRA juga adakan Maulid Nabi untuk memperingati hari lahir nabi Muhammad Saw (24 oktober 2021) yang di hadiri oleh seluruh kader HIMATIKA UNIRA beserta seluruh Dekanat dan Dosen pendidikan matematika FKIP UNIRA " Alhamdulilah acara maulid nya Sangat khidmat dan berjalan lancar sampai akhir,  dan dari agenda kemaren kita juga sebagai maba bisa kenal banyak pada senior-senior  HIMATIKA yang lain." tanggapan Saudari Yeni Aprilia kader HIMATIKA angkatan 2021-2022.


Dua agenda Besar HIMATIKA unira ini merupakan agenda yang persiapannya dilakukan dengan waktu yang sangat singkat, sehingga membutuhkan kerja ekstra serta ke solidan para panitia " Alhamdulillah dengan kompaknya kepanitiaan dan peserta, acara ini terlaksana dengan lancar dan hal ini juga berkat partisipasi dari para senior dan dosen FKIP yang mensupport kami dalam mensukseskan acara ini" tutur Saudara Musfiqul Amin selaku ketua panitia Maulid nabi Muhammad Saw. Sekaligus pengukuhan anggota baru HIMATIKA UNIRA angkatan 2020-2021.